Sabtu, 17 Maret 2012


Tumis Kangkung dan Ikan Sarden Tahu ala Miss.Nik - Nik...
          Aduh lapeurrr...Hmmmmm...(berfikir panjang) makan apa yaa? apa yaa menu hari ini? yang enak yang sehat... Ahaaa... ada sarden nih, ada kangkung...ikan kan sangat baik untuk kesehatan tubuh kita, dan rendah lemak apalagi sayuran bisa mempermudah pencernaan. Hmmm bkin sesuatu yuk... :D Mudah kok bkinnya... @_@ v yuk yahhh yuuuu :) Pas banget nih nasi+ikan+sayuran ...


TUMIS KANGKUNG
Bahan - bahan :
  1. 3 siung bawang merah iris tipis
  2. 1 siung bawang putih besar/ 2 siung bawang putih kecildibeprek, iris dan cincang.
  3. Gula merah iris sedikit saja secukupnya
  4. setengah sendok teh Garam
  5. Royco Rasa Ayam secukupnya
  6. 4 buah cengek iris atau sesuai selera...
  7. Minyak goreng 3 sendok makan
  8. Kangkung 1 ika, dipotong - potong, dan dibersihkan.
  9. Tomat setengan buah,(tomat besar), iris tipis.
NB : Tomat, bawang merah, bawang putih, cengek dicuci terlebih dahulu.
Cara Membuat :

  1. Siapkan wajan, panaskan, masukan minyak goreng, lalu tunggu sebentar.
  2. Setelah itu masukan irisan bawang merah, oseng - oseng, lalu bawang putih, oseng - oseng, masukan cengek, gula merah, dan tomat. Lalu oseng - oseng bentar sampai tercium harumnya dan kekuningan jangan sampai gosong.
  3. Segera masukan kangkung, oseng sampai bumbunya tercampur, lalu masukan air seperempat gelas atau sesuai selera.
  4. Masukan royco, dan garam.
  5. Lalu oseng - oseng sampai masak, tapi biarkan kangkung ini bertekstur hijau, supaya nilai gizi dan vitaminnya tidak hilang,,,jangan samapai daunnya berubah kuning.
  6. Boleh dirasa dulu, icip - icip... setelah pas...
  7. Masukan ke dalam wadah, mau dihias boleh dan siap disajikan di meja makan ^_^
SARDEN TAHU

Bahan - bahan :
  1. 3 siung bawang merah iris tipis
  2. 1 siung bawang putih besar/ 2 siung bawang putih kecildibeprek, iris dan cincang.
  3. 1 kaleng sarden
  4. 1/2 sendok teh Garam
  5. Royco Rasa Ayam secukupnya (sekitar 1/3-1/2 bgks)
  6. 4 buah cengek iris atau sesuai selera...
  7. Minyak goreng 3 sendok makan
  8. Gula stngah sendok teh
  9. Tomat setengan buah,(tomat besar), iris tipis.
  10. Bawang daun 1 batang iris - iris.
  11. Air 1/2 gelas atau sesuai selera.
  12. 1 buah tahu bandung (warna kuning) bagi 2 tengahnya lalu bagi 2 lagi dari atas dan potong - potong (segi panjang).
NB : Tomat, bawang merah, bawang putih, cengek, bawang daun dicuci terlebih dahulu.
Cara Membuat :
  1. Siapkan wajan, panaskan, masukan minyak goreng, lalu tunggu sebentar.
  2. Setelah itu masukan irisan bawang merah, oseng - oseng, lalu bawang putih, oseng - oseng, masukan cengek, Lalu oseng - oseng bentar sampai tercium harumnya dan kekuningan jangan sampai gosong.
  3. Lalu masukan sarden, dan masukan air 1/2 gelas,
  4. Beberapa saat masukan tahu, lalu, lalu biarkan tahu tersebut terendam air sarden.
  5. Masukan royco, gula dan garam.
  6. Beberapa menit kemudian masukan tomat, lalu masukan bawang daun, dan oseng - oseng dan diamkan sampai ikan sardennya masak.
  7. Boleh dirasa dulu, icip - icip... setelah pas...
  8. Masukan ke dalam wadah, mau dihias boleh dan siap disajikan di meja makan ^_^
NB : 2 menu ini untuk 3 piring makan.

            Hmmmm.... sardennya udah masak, kangkung juga... :) nasinya juga anget nih . hehe.... Adapun langkah - langkah menyiapkan di piring :
  1. Masukan nasi sesuai selera
  2. Masukan sarden tahu di atas nasi (sebelah kiri)
  3. Masukan kangkung di atas nasi (sebelah kanan)
  4. Sediakan sendok..
  5. Dan happp... lalu di makan. hehehe.... (gak akan galau kalau udah makan :) xixixi... )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar